Lombok Tengah, – Vaksinasi untuk masyarakat Lanjut Usia (Lansia) terus dilakukan guna mencegah penyebaran Covid-19. Sebanyak 64 Lansia di dusun Rentang II, Desa Ganti kecamatan Praya Timur, menjalani vaksinasi tahap II.
Kapolsek Praya Timur Iptu Dami, mengatakan, kegiatan vaksinasi Lansia itu dilakukan secara door to door. Polisi turut serta mengamankan serta mensukseskan vaksinasi tersebut.
“Untuk lebih efisien, kami datangi langsung sasaran ke rumahnya masing-masing. Mengingat faktor kesehatannya, bahkan banyak dari Lansia yang tidak mau divaksin,” ujar Dami, Senin (7/6/2021).
Sebelum divaksin, para lansia terlebih dahulu didaftarkan, kemudian dilakukan pemeriksaan (Screening). Petugas hanya melakukan vaksinasi untuk lansia yamg memenuhi syarat.
“Setelah divaksin, selanjutnya dilakukan pencatatan serta observasi. Lansia yang belum memenuhi syarat screening, akan divaksin nanti setelah ada perkembangan kesehatannya,” ungkap Dami
Dami mengakui, bahwa partisipasi masyarakat untuk menjalani vaksinasi masih sangat kurang. Hal ini menjadi kendala pihaknya saat pelaksanaan vaksin dilapangan.
Menurutnya, sosialisasi tentang vaksin Sinovac harus lebih intens lagi, agar tidak ada keraguan dari masyarakat.
“Kita akan tingkatkan koordinasi dengan Pemerintah Desa untuk pelaksanaan vaksin ini. Baik soal jadwal maupun tempat, agar vaksinasi berjalan lancar, aman, dan sukses,” katanya. (pr)
Total Views 229 , Views Today 2
saya IPDA Handik Wijaksono Kasubsi Humas Polres Dompu, mohon perkenalan nama dan wa warta NTBPress.com